22nd FAI World Hot Air Saga Balloon Championship merupakan festival balon udara internasional yang diadakan pada setiap tahun. Acara ini berlangsung dari tanggal 30 Oktober 2016 hingga 7 November 2016. Acara yang digawangi oleh Saga Hot Air Balloon World Championship Organizing Committee 2016 ini sukses memikat hati para warga Jepang, tak terkecuali kami warga Indonesia yang tinggal di Kumamoto. Untuk itu, kami berbondong-bondong menuju Saga International Baloon Fiesta untuk melihat langsung pertunjukan balon udara dari berbagai Negara tersebut.

dscn0787Sungguh beruntungnya kami bisa melihat langsung balon udara mengudara di langit cerah Perfektur Saga. Kenapa beruntung? Karena pada tahun-tahun sebelumnya kami gagal mendapatkan momen ini dikarenakan cuaca yang kurang bersahabat dan angin kencang. Tapi tahun ini sungguh terbayarkan. Dimulai dari pagi-pagi buta sekitar jam 3 pagi, rombongan mahasiswa Kumadai yang didampingi pak Marlo menerjang dinginnya suhu 7oC menuju Saga Perfektur. Kami lebih memilih pagi-pagi buta berangkat untuk menghindari kemacetan, karena kebetulan hari dimana kami berangkat bertepatan dengan hari libur nasional Jepang sehingga banyak warga Jepang yang berbondong-bondong ke Saga untuk melihat festival tersebut. Setelah kurang lebih 2 jam perjalanan, kami sampai di tempat festival. Sungguh terkejut di tempat acara sudah ramai akan pengunjung, padahal masih gelap sekitar jam 5 pagi.

Acara ini diawali dengan Balloon Competition yang dimulai sekitar jam 06.45 a.m ketika matahari terbit. Suasana sunrise di langit Saga sungguh memukau para pengunjung ditambah balon udara dari berbagai Negara yang siap mengudara. Sungguh pemandangan yang tidak terlupakan. Setelah puas dimanjakan oleh pemandangan langit sunrise yang dipenuhi balon udara, maka tibalah acara berikutnya yaitu Balloon Fantasia. Balloon Fantasia ini merupakan parade balon udara dimana yang ditampilkan adalah balon udara dengan berbagai karakter katun seperti Tom and Jerry, Panda, Neko, Asimo, Snow White, Cow, Gurita, dan masih banyak lagi yang lain. Sekitar 1,5 jam balon udara dengan berbagai karakter kartun yang lucu tersebut dipertontonkan. Ayo yang belum lihat, jangan sampai terlewatkan!! (yuyunika)

img_20161104_1530211478169499273


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *