Bagi kamu-kamu yang akan melanjutkan studi di Kumamoto University dan memiliki hobi olahraga (misalnya sepakbola, futsal, badminton, volly, bela diri, senam, renang, dll) kamu bisa tetap menyalurkan hobi kamu tersebut koq meskipun sibuk dengan aktivitas studimu. Selain disediakan fasilitas olahraganya seperti yang terdapat di gymnasium, lapangan bola, kolam renang dll, kamu juga bisa ikut tergabung didalam klub-klub olahraga yang ada di Kumadai. Dengan tergabung dengan klub olahraga tersebut, kamu akan bisa mengikuti latihan rutin serta turnamen yang diadakan oleh klub tersebut.
Cara daftar
Untuk mendaftar silahkan datang langsung ke lantai 2 gedung sekretariat olahraga yang terdapat di dekat Forico kampus utara. Persyaratan yang diperlukan hanya kartu mahasiswa dan membayar iuran keanggotaan sesuai dengan waktu yang di inginkan (misal 1 tahun biayanya 2000 yen atau 2 tahun biayanya 5000 yen). Setelah mendaftar kamu sudah bisa tergabung dalam klub olahraga yang kamu inginkan. Caranya bisa dengan mendatangi/menghubungi koordinator klub tersebut atau minta bantuan dari sekretariat (untuk lebih detilnya bisa ditanyakan langsung kepada petugas disana pada saat ingin mendaftar).
Dengan terdaftar sebagai anggota asosiasi olahraga di Kumadai (sebagai buktinya kamu akan menerima kartu anggota), kamu bisa mengikuti berbagai turnamen (misal turnamen badminton) yang diadakan oleh asosiasi tersebut tanpa harus membayar lagi.
Jadi, kuliah lancar dan sukses…. hobi pun tetap tersalurkan! Mantab
Semoga bermanfaat
(af)
0 Comments